Friday 5 February 2016

Cara Menghapus Komentar Blog

Pagi ini saya akan share tentang cara menghapus komentar blog. Sebagaimana kita ketahui bahwa komentar pada sebuah blog dapat berupa pujian, ejekan, komentar yang positif, ataupun yang negatif. Nah kita tentunya ingin menghapus komentar yang sifatnya jelek atau yang negatif karena kita tidak mau orang lain membaca komentar tersebut. Buat Anda yang mengalami masalah bagaimana menghapus komentar blog silahkan ikuti cara-cara di bawah ini:
1. Login terlebih dahulu ke akun blogger Anda.
2. Cari postingan yang ada komentarnya yang ingin Anda hapus komentar tersebut.
3. Setalah itu masuk/menuju ke arah komentar blog, biasanya berada di paling bawah setelah Artikel, dan ini tergantung dimana Anda meletakkan tempat untuk orang-orang berkomentar.
4. Jika sudah ketemu silahkan pilih komentar siapa yang ingin Anda hapus, dan klik pada bagian tanda "X" atau tulisan "Hapus" disini pada komentar blog saya ditandai dengan tanda X, Klik tanda X/Tulisan Hapus tersebut.
5. Maka Anda akan di bawa kehalaman seperti dibawah ini. Pilih Centang/Ceklis pada bagian "Hapus Selamanya" atau biarkan saja. Jika Anda membiarkannya maka pada komentar blog Anda nantinya akan ada tampilan dengan kata-kata seperti ini (Komentar ini sudah dihapus oleh Admin/Administrator Blog atau pesan lainnya). Jika Anda memilih Centang/Ceklis pada bagian hapus selamanya maka tidak akan ada tampilan apa2 pada komentar blog karena pesan tersebut akan dihilangkan buat selamanya.




Bagaimana mudahkan cara menghapus komentar pada blog. Semoga bermanfaat.

Sebelum berkomentar harap baca terlebih dahulu Persyaratan Layanan Blog Abdul Sidik (BAS).
Terima Kasih Anda telah berkomentar.
EmoticonEmoticon